PALANGKARAYA – persbhayangkara.id KALIMANTAN TENGAH
Melihat kondisi bangsa kita pada akhir-akhir ini yang telah dapat menyelesaikan tahapan pemungutan suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta calon legislatif sudah dilaksanakan 17 April 2019 lalu, namun rentetan tahapan Pemilu 2019 masih belum benar-benar selesai, sehingga tinggal menunggu pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, akan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober ini
Dr. H. Khairil Anwar, M. Ag selaku Rektor IAIN Palangka Raya Berharap kondisi Kalimantan Tengah selalu aman dan damai dengan berpegang falsafah Rumah Betang bagi seluruh masyarakat yang ada di Kalteng. Ini salah satu peran para tokoh agama yang ada dimasyrakat agar selalu ikut serta menyampaikan hal-hal pesan ke masyarakat tentang penting menjaga kedamaian dan persatuan umat (ukhuwah Islamiah dan ukhuwah Wataniah) saling menghormati dan saling menghargai antar umat beragama.
Ini bentuk nyata masyarakat Kalteng untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), menjaga Kerukunan umat beragama dan jangan mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak jelas kebenarannya, serta mengajak untuk tetap menjaga dan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.
Jangan mudah terpancing berita Hoax, agar tidak memicu perbuatan yang melanggar hukum berakibat merugikan diri sendiri. Beliau juga berharap semoga pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI nantinya kondisi Negara kita tetap aman sehingga pembangunan bisa tetap berjalan dan Indonesia semakin maju.
Sumber berita : Humas Polda Kalteng
