Liputan Ekonomi Bisnis

Kue Pedamaran Adalah Ciri Khas Provinsi Jambi

TANJUNG JABUNG BARAT – persbhayangkara.id JAMBI

Kue Pedamaran adalah kue tradisional khas Jambi.yang memiliki tekstur lembut dan rasa legit dengan aroma pandan yang harum.

Salah satu pilihan takjil yang cocok untuk berbuka puasa di bulan Ramadan. Kue Pedamaran dibuat dari bahan-bahan sederhana seperti tepung beras, santan, gula merah, dan gula pasir, kue Pedamaran jadi cocok menu takjil.

Disajikan yang menggugah selera setelah seharian menahan lapar dan haus.Dengan cita rasa manis yang pas, kue Pedamaran memberikan Kelezatannya juga dapat meningkatkan semangat untuk melanjutkan ibadah puas selama bulan Ramadhan.

Selain itu, kue Pedamaran juga mudah disajikan dan dapat dinikmati bersama keluarga. Warna hijau alami dari pandan dan aroma khasnya membuat kue Pedamaran memiliki daya tarik tersendiri sebagai menu takjil di bulan puasa ini.

Ditambah lagi dengan penampilan yang cantik saat disajikan dalam wadah daun pisang, membuatnya menjadi pilihan yang menarik untuk mengisi meja takjil di rumah.

Hapsah warga kabupaten Tanjung Jabung Barat tepatnya di kelurahan Tebing Tinggi di samping masjid Haqqul Mubin di lapak pasar beduk mengatakan selalu membuat kue padamaran di bulan suci Ramadhan.
“Kami selama bulan puasa buka lapak di depan toko mak Febil.Kami juga menjual tajilan di samping kue pedamaran ada juga Lakso,kue Muso,kue Ipuk-ipuk dan lain lain ungkapnya kepada awak media persbhayangkara.id.

(Hermanto)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top