KEPULAUAN ARU – persbhayangkara.id MALUKU
Rombongan personil Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kepulauan Aru mendadak mendatangi Polres Kepulauan Aru dan langsung melakukan penembakan ke arah Mako Polres setempat Jumat (1 Juli 2022) pukul 08.00 WIT.
Pantauan media ini di Mako Polres Kepulauan Aru, kehadiran rombongan prajurit Lanal Aru dipimpin langsung oleh Danlanal Aru, Letkol Laut(P) R. Heru Cahyono, S.Sos. M.A, CHRMP yang mendadak tanpa koordinasi itu sontak menyebabkan anggota Polres Aru yang barusan bubar dari apel pagi terkejut.
Namun, suasana kemudian berubah menjadi kegembiraan. Sebab, sewaktu-waktu setelah penembakan itu, rombongan Lanal Aru langsung menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun. Rombongan Personil Lanal Aru itu juga membawa kue dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76.
Kue tersebut diberikan Danlanal Aru didampingi Kajari Kepulauan Aru, Parada Situmorang kepada Kapolres Kepulauan Aru, AKB Sugeng Kundarwanto di kediamannya sebagai bentuk perhatian, rasa sayang, dan rasa cinta TNI kepada POLRI, khususnya pada Polres Kepulauan Aru. Kue tersebut disambut gembira oleh Kapolres dan jajarannya.
Nampak, suasana Hari Bhayangkara ke-76 di Mapolres Kepulauan Aru sangat romantis. Seluruh anggota Lanal Aru memberikan selamat Hari Bhayangkara ke-76 kepada Kapolres Kepulauan Aru beserta jajarannya.
Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanal Aru juga menyampaikan, selamat ulang tahun Bhayangkara ke – 76. Semoga di usianya yang ke-76 Polres Kepulauan Aru dapat menjalankan tugas-tugasnya semakin baik dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” harap Danlanal Aru.
Ia pun mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin dalam melaksanakan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kepulauan Aru.
“Terima kasih, saya atas nama seluruh prajurit Lanal Aru mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin dalam melaksanakan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di daerah ini,” tutup Danlanal Aru.
Sementara itu, Kapolres Kepulauan Aru, AKBP Sugeng Kundarwanto di sela – sela kegiatan itu menyampaikan terima kasih atas perhatian dari seluruh personel TNI.
“Tentu kami merasa berterima kasih dan memberikan apresiasi yang luar biasa dari rekan-rekan TNI baik dari Angkatan Laut, Darat, dan secara moril melalui pesan-pesannya di hari ulang tahun Bhayangkara Polri 1 Juli 2022. Itu akan menampilkan dan menjadikan dukungan bagi kita. agar terus melaksanakan sinergitas tentunya dalam rangka menjalankan fungsi dan tugas masing-masing sebagaimana yang diamanatkan oleh pimpinan kami bapak Kapolri dan juga melalui Arahan dan petunjuk dari bapak Kapolda Maluku bahwa kita harus menjaga soliditas eksternal maupun internal,” ujar AKBP Sugeng Kundarwanto.
Mudah-mudahan lanjut AKBP Sugeng Kundarwanto, dengan adanya TNI-Polri yang solid di hari ulang tahun Bhayangkara Polri yang ke-76, akan membawa kita sebagai abdi Negara terus bertekad menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum masing-masing khususnya di Kabupaten Kepulauan Aru.
“Saya juga berpesan kepada seluruh masyarakat Aru, khususnya Polres Kepulauan Aru dengan jajaran TNI yang ada akan selalu mengawal dan menjaga keamanan ketertiban di daerah ini,” tutup AKBP Sugeng Kundarwanto.
Reporter : Nus Yerusa/Ambo Illang
