JAMBI – PERSBHAYANGKARA.ID 25/10/2019
Polda jambi mengadakan tabligh akbar merupakan wujud rasa syukur kepada Allah atas dilancarkannya segala tugas yang diemban pada masa Pemilu 2018 kemaren dan sampai era pelantikan presiden RI dan mengajak seluruh jajaran Polda Jambi dan dari TNI dariKorem 042 dan Kodim 0415/BHT serta masyarakat untuk mengikuti majelis zikir dan doa yamg dilanjutkan dengan santapan rohani.
Pada acara tabligh akbar ini Polda Jambi mengundang penceramah asal Sulawesi Selatan Al Ustadz Das,ad Latif untuk mengisi acara majelis zikir dan doa bersama dilapangan Makopolda Jambi dan didampingi Kh.Drs Moch Syaikhon selaku pemimpin zikir dan doa .

Kapolda Jambi Irjen Pol. Muchlis AS mengucapkan rasa syukur atas terselenggara tabligh akbar ini dengan tema ”Merajut Persatuan dan Kesatuan Bangsa” berterima kasih kepada seluruh elemen atas terlaksananya kegiatan ini dan selalu menjaga keutuhan bangsa dari hal hal yang tidak diingin kan dan bersama merajut tali persaudaraan.“
Dilanjutkan tausyah oleh Ustadz Das,ad Latif dengan inti dakwah “Jangan sombong karna kesombongan itu yang akan menjatuhkan kita dan dimurka Allah , mari jalin silaturahmi dan bina kasih sayang terhadap sesama dan selalu bersyukur”.
Hampir ribuan jemaah memenuhi lapangan Makopolda Jambi dan terpukau atas penyampaian tausyah ustadz Das,ad Latif serta acara berjalan lancar, aman dan sukses.(Dody)
