Liputan Berita Politik,Hukum dan Keamanan

MENCIPTAKAN SITUASI PILKADA YANG AMAN, DAMAI DAN SEJUK

CIAMIS – persbhayangkara.id JAWA BARAT

Polsek Sidamulih. Jajaran Kepolisian Sektor Sidamulih telah melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) bersama Kepala Desa Sukaresik, perangkat Desa Kersaratu dan tokoh Desa Sukaresik Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangadaran, Jawa Barat, Senin (31 Agustus 2020).

Focus Group Discussion ini mengangkat tema “Menciptakan situasi Pilkada yang Aman, Damai dan Sejuk”. Dengan tema tersebut masyarakat dapat menyuarakan kebebasan politiknya tanpa ada tekanan dari manapun sehingga pemimpin yang terpilih merupakan pilihan dari hati nurani rakyat.

“Kegiatan ini dalam rangka untuk meningkatkan sinergitas Polri dengan pihak penyelenggara dan masyarakat guna mewujudkan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Pangandaran aman, damai dan sejuk,” ujar Kapolsek Sidamulih Iptu Asep Setiawan saat ditemui disela-sela kegiatan.

Pada FGD tersebut, kata Kapolsek, juga disampaikan pesan-pesan kamtibmas dan penekanan terhadap penerapan protokol kesehatan. Dimana masyarakat diminta untuk bersama-sama menjaga kondusifitas Kabupaten Pangandaran menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Pangandaran Desember mendatang.

“Mari sama-sama wujudkan Pilkada Serentak di Kabupaten Pangandaran yang aman damai dan sejuk. Tentunya juga dengan menerapkan protokol kesehatan di tengah masa pandemi Covid-19,” ungkapnya. (Deded.Skr)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top