Kategori liputan khusus BASARNAS

Diterkam Buaya, Anita Masih Dalam Pencarian Tim SAR

INDRAGIRI HILIR – persbhayangkara.id RIAU

Anita (27) berjenis kelamin perempuan dikabarkan hilang diterkam buaya pada hari selasa 20 agustus 2019 pada pukul 14.30 WIB di Sungai Inhil, Kelurahan Pekan Arba Kecamatan Tembilahan Kabupate Indragiri Hilir.

Berdasarkan informasi dari koordinator Pos SAR Tembilahan Rio Putra, bahwa korban bersama rekan – rekannya sedang mencari udang ditepian sungai, namun naas, hewan buas (buaya,red) menangkap Anita.

Kantor Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Pekanbaru mendapatkan informasi dari Koordinator Pos Tembilahan Rio Putra pada pukul 18.00 Wib.

Kepala Basarnas Pekanbaru Amiruddin A.S, S.Sos memberangkatkan Rescuer Pos SAR Tembilahan Pada Pukul 18.15 WIB menuju lokasi kejadian musibah selasa (20/8).

“Tim sudah dilokasi, mereka tadi malam sudah sampai di lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan Polsek Tanah Merah dan BPBD, dan saat ini Rabu (21/8) Tim sedang melakukan Pencarian menggunakan Rigid dibantu potensi terkait, Pencarian dilakukan dengan pola Creeping,” terang Amiruddin.

“Mudah – mudahan korban segera diketemukan dan tim SAR gabungan selama pencarian tidak ada mendapati kendala,” tambah Amiruddin. ***(mirza/koeh)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top