MALINAU – persbhayangkara.id KALIMANTAN UTARA
Untuk memastikan tepat sasaran, Babinsa Koramil 0910-06/Malinau Selatan , Kodim 0910/Malinau Serda Rusmana mendampingi penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat yang terdampak penyebaran Covid-19.
Bantuan Langsung Tunai tersebut di berikan kepada 112 warga masyarakat Desa Long Loreh yang terdampak pandemi Covid-19 sebesar 300.000,- untuk bulan September, Oktober, November dan Desember Tahun 2021 dan berlangsung di Kantor Desa Long Loreh, Kecamatan Malinau Selatan, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Kamis (16/12/2021).
“Kegiatan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai ini bertujuan untuk memastikan penyalurannya tepat sasaran dan juga berjalan lancar, ” ungkap Serda Rusmana.
Pada kesempatan tersebut, Serda Rusmana juga menghimbau kepada masyarakat yang menerima BLT agar di manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan juga tetap mengikuti prosedur Protokol Kesehatan. (Ezl)
Sumber : Pendim 0910
