Kronik polri

Razia Gabungan Yustisi Ops Masker Perum Wisma Tropodo

SIDOARJO – persbhayangkara.id JAWA TIMUR

Giat Razia operasi masker oleh segenap anggota gabungan dari Polsek Waru,Sat Pol PP Kecamatan Waru,dan Koramil Waru melaksanakan Razia Operasi Masker di Wisma Tropodo tepatnya di pospam check point,melanjutkan perihal Inpres no 6 tahun 2020 guna menekan angka Covid 19 di wilayah Kecamatan Waru Kabupaten Sidoarjo,hari Kamis tanggal 24/9/20 dimulai pukul 09.00 wib sampai selsesai.

“Operasi masker sudah menjadi perihal yang harus kita tepati,mulai dari anak kecil,orang dewasa,bahkan muda mudi atau siapapun, diharapkan mematuhi protokol kesehatan ,menjaga jarak,physical distancing,serta memakai masker bila bepergian dari rumah.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Plh Kapolsek Waru Kompol Rochsul pengganti sementara Kompol Anwar Sujito SH,dengan dibantu anggota jajaran total keseluruhan 30 personil dan awak media satu personil.

Alhasil didalam Razia tersebut didapati 4 orang warga masyarakat setempat yang belum bisa mematuhi protokol kesehatan atau tidak memakai masker,lalu dengan segera dilakukan tindakan tipiring oleh jajaran Sat Pol PP Kecamatan Waru,dan Polsek Waru.

Plh Kapolsek Waru Kompol Rochsul SH bersama anggota jajarannya kompak selalu dalam menjalankan tugasnya,saat ditemui tim awak media persbhayangkara,data pelanggar tipiring 4 orang warga sudah langsung kita kirim ke GOR Sidoarjo Hakim Sidang Tipiring, pungkasnya.(Sulton)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top