Kronik polri

Dalam Rangka Hari Jadi Polwan ke 72, Kapolres Banjar Laksanakan Bakti Sosial

BANJAR – persbhayangkara.id JAWA BARAT

Berlokasi di Simpang 4 Soponyono Kota Banjar, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. beserta Personil Polwan (Polisi Wanita) Polres Banjar melaksanakan Woro-woro imbauan untuk mematuhi protokol kesehatan serta memberikan bantuan sembako penarik becak yang terdampak Covid-19. (7/8/2020) Pagi.

Terpantau di lapangan, Personil Polwan memberikan bungkusan berupa sembako, kepada penarik becak, serta memberikan dan membantu mengenakan masker kepada pengguna jalan.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. mengatakan Polres Banjar Polda Jabar sangat peduli terhadap masyarakat kota Banjar apalagi dalam masa pandemi,
“Iya kami sangat peduli terhadap masyarakat Kota Banjar, apalagi dalam masa pandemi banyak elemen masyarakt yang terdampak pandemi Covid-19” ucap Kapolres Banjar.

Selain itu, kegiatan tersebut dalam rangka hari Jadi Polwan ke 72.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top