MUSI BANYUASIN – persbhayangkara.id SUMATERA SELATAN
Bayunglincir Tak mampu menanjak sebuah mobil Tracktor Head No Pol B 9521 UIV , yang bermuatan Travo PLN melaju dari arah palembang menuju Jambi tergelincir dan bagian belakang melintang menutup badan jalan lintas Sumatera.
Hal tersebut mengakibatkan antrian kemacetan kendaraan di ruas jalan lintas Sumatera.
Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa namun kemacetan hingga mencapai lima kilometer.
Berdasarkan pemantauan persbhayangkara.id di lokasi, senin (13/07/2020), antrian kemacetan terjadi tepatnya di KM 189 Desa Kaliberau , Kecamatan Banyung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin. karena sebuah mobil Tracktor Head ber Nomor Polisi B 9521 UIV , yang dikemudikan oleh Dede Sutisna yang bermuatan Travo PLN melaju dari arah palembang menuju Jambi.

Menurut sang Sopir Tracktor Head Dede Sutrisna (40) mengatakan pada pres bhayangkara id, Peristiwa terjadi sejak pukul 09.30 wib “Akibat tak kuat menanjak mobil yang di kendarainya ahinya termundur hingga tergelincir menutup badan jalan ,”ungkapnya singkat
Sementara itu tampak terlihat di lokasi, upaya yang di lakukan oleh pihak kepolisian polantas sinar Tungkal serta Polantas Bayung Lencir yang ada di lokasi mengatur arus kendaraan dari dua arah Palembang – Jambi.
Selain itu juga polantas yang bertugas terus melakukan upaya pengaturan lalin Sistem buka tutup Sehingga untuk kendaraan kecil dan sepeda Motor dapat melintas walaupun agak sedikit tersedat.(Alamsyah)
