Kronik polri

Polres Probolinggo Kota Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78

PROBOLINGGO – persbhayangkara.id JAWA TIMUR

Polres Probolinggo Kota menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di lapangan kantor Pemkot Kota Probolinggo pada Senin (01/07/24). Upacara ini diikuti oleh para Forkopimda, segenap anggota Polri, TNI, perwakilan dari berbagai instansi, serta para purnawirawan Polri.

Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Wadi Sa’bani S.H., S.I.K., M.H., bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam amanat Kapolda Jatim yang dibacakan oleh Kapolres, disampaikan bahwa Hari Bhayangkara tahun 2024 mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.” Diharapkan, tema ini semakin memperkuat komitmen dalam mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

“Dengan rasa syukur, saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-78 kepada seluruh insan Bhayangkara di manapun bertugas. Semoga seluruh personel selalu diberikan kekuatan, kesehatan, dan keselamatan dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKBP Wadi.

Rangkaian Hari Bhayangkara tahun ini juga menjadi bagian dari cooling system untuk menumbuhkan kepedulian dan kebersamaan masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan meliputi olahraga bersama, pembangunan fasilitas air bersih, bakti kesehatan, penyaluran bansos, bedah rumah, bakti religi, doa bersama, dan berbagai perlombaan. Kegiatan ini menjadi momentum terciptanya sinergisitas antara Polri, TNI, stakeholder, dan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban wilayah.

“Kami menyadari bahwa pelaksanaan tugas Polri belum sempurna. Dengan segala kerendahan hati, kami mengucapkan permohonan maaf atas pelaksanaan tugas yang belum memenuhi harapan masyarakat. Setiap aspirasi, kritik, dan masukan terhadap Polri akan menjadi setapak perubahan untuk mewujudkan Polri yang dicintai sesuai harapan masyarakat,” tegasnya.

Sebagai penutup, Kapolres menekankan agar seluruh personel Polri meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa serta meniatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah. “Selalu jaga dan tingkatkan kebanggaan sebagai insan Bhayangkara dan mantapkan soliditas internal. Jadilah Bhayangkara sejati yang mengabdi tanpa henti kepada masyarakat, bangsa, dan negara,” tutupnya.

Dalam rangkaian upacara Hari Bhayangkara ini, disuguhkan penampilan Polisi Cilik (Pocil) Polres Probolinggo Kota yang sempat mengikuti lomba Pocil tingkat Polda Jatim.

Turut hadir dalam acara tersebut antara lain, Pj. Walikota Probolinggo, Dr. Nurkholis, S.Sos., M.Si., CIPA, CIHCM, Dandim 0820 Probolinggo, Letkol Arm Heri Budiasto, S.I.P., M.H., M.Tr.(Han), Kajari Kota Probolinggo, Dodik Hermawan, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Negeri Probolinggo, Yusti Cinianus Radjah, S.H., serta sejumlah tamu undangan lainnya. Ida Y

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top