Kronik polri

Di Wilayah Hukum Porlres Ciamis Dirikan Beberapa Pos Sekat dan Pengamanan dengan Puluhan Petugasnya

CIAMIS – persbhayangkara.id JAWA BARAT

Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2021, Kepolisian Resors Ciamis Polda Jabar mendirikan beberapa Pos Penyekatan dan Pengamanan di wilayah hukumnya yang mencakup dua kabupaten, Kabupaten Ciamis dan Pangandaran. Pendirian Pos Penyekatan ini dilakukan untuk penindakan terhadap warga yang melanggar aturan larangan mudik lebaran tahun 2021.

Pelaksanaan pengamanan dan penyekatan ini digelar selama 12 hari dari tanggal 6 Mei hingga 17 Mei 2021. Selama 24 jam non stop petugas berjaga di masing-masing Pos Pengamanan dan Penyekatan.

Setiap harinya puluhan personel bersiaga menjaga di Pos Penyekatan dan Pengamanan di wilayah hukum Polres Ciamis. Salah satunya tampak terlihat di Pos Penyekatan Cihaurbeuti di wilayah hukum Polsek Cihaurbeuti, pada Selasa (11 Mei 2021).

Pelaksanaan penyekatan kali ini dipimpin oleh KBO Sat Res Narkoba Polres Ciamis Ipda Edi Fermadi. Dan sebanyak 24 personel gabungan TNI-Polri dan Pemerintah serta Instansi terkait diterjunkan untuk melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang diindikasi hendak melakukan mudik.

Ipda Edi Fermadi mengatakan, PENYEKATAN ini dilakukan untuk penegakan aturan dan kebijakan larangan mudik dari Pemerintah Pusat. Dimana larangan mudik dikeluarkan pemerintah guna meminimalisir penyebaran bahay virus corona.

“Bagi para pemudik yang melintas di Pos Penyekatan Cihaurbeuti maka akan kita berikan himbauan dan diminta untuk memutar baikan kendaraannya. Hasilnya selama penyekatan yang dilakukan hingga pukul 13.00 WIB, 16 unit kendaraan bermotor terdiri dari 6 unit kendaraan roda dua dan 9 unit kendaraan roda empat yang kami putar balikan karena terindikasi melakukan mudik,” ujarnya.

Ipda Edi berpesan kepada warga untuk mematuhi kebijakan pemerintah agar tidak melakukan mudik di lebaran tahun 2021. Ini dilakukan pemerintah sebagai upaya menekan dan meminimalisir penyebaran virus corona.

Selama kegiatan, seluruh personel tetap mempedomani protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dengan selalu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari maupun mencegah timbulnya kerumunan. Deded.Skr

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top