KOTAWARINGIN BARAT – persbhayangkara.id KALTENG
Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Devy Firmansyah melalui Kapolsek Arut Utara (Aruta) Ipda Rahis Fadhlillah kembali melaksanakan kegiatan bakti sosial, Jumat (13/11/2020) siang.
Rahis mengatakan, kegiatan ini masih dalam program Jumat Berkah yang merupaka inisiasi Kapolres Kobar guna membantu warga yang kurang mampu, terdampak banjir dan terdampak Covid – 19.
“Untuk kegiatan Jumat berkah minggu ini, kami membagikan beras kepada warga terdampak Covid – 19 di Kelurahan Pangkut, Kecamatan Aruta, Kabupaten Kobar, Propinsi Kalteng,” ujar Rahis.
Selain memberikan bantuan, dia juga mengimbau kepada masyarakat terkait tingginya curah hujan beberapa pekan terakhir dapat berpotensi bajir. Sehingga apabila sewaktu – waktu terjadi bencana banjir, agar mengungsi ketempat yang lebih aman. (dns/4b)
