Kronik polri

Polresta Palangka Raya Laksanakan Apel Gelar Pasukan Siap Hadapi Pilkada Serentak

PALANGKA RAYA – persbhayangkara.id KALTENG

Kepolisian Resor Kota Palangka Raya Polda Kalimantan Tengah melaksanakan Apel Gelar Pasukan dan Sarana Prasarana (Sarpras) di lapangan Mapolresta Palangka Raya, Rabu (02/09/2020) pagi.

Kegiatan yang dimulai pada Pukul 07.00 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, selaku pimpinan apel, Wakapolresta, Pejabat Utama dan seluruh Personel Polresta Palangka Raya.

Dalam amanatnya Kombes Pol Jaladri menuturkan, kegiatan ini merupakan wujud kesiapsiagaan Polresta Palangka Raya beserta Polsek Jajaran dalam mengamankan jalannya tahapan Pilkada serentak tahun 2020.

“Perkuat soliditas dan jaga netralitas TNI Polri, kedepankan langkah proaktif, dorong seluruh elemen pelaksana pemilu untuk melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan terus gelorakan Pilakada damai,” beber Jaladri.

Jaladri menambahkan, Pilkada Tahun 2020 memiliki kompleksitas kerawanan dan karakteristik yang khas, karena dilaksanakan ditengah pandemi Covid-19 dimana Pemerintah tengah gencar melaksanakan pencegahan penyebaran virus tersebut.

“Susun rencana pengamanan secara secara detail, lakukan latihan untuk setiap tahapan dan lakukan penegakan hukum secara profesional dan proporsional,” pungkasnya. (45R)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top