TASIKMALAYA – persbhayangkara.id JAWA BARAT
Berbagai macam himbauan telah dilakukan sebagai bukti nyata Pihak kepolisian memang perduli terhadap kesehatan dan keselamatan warganya.
Seperti halnya yang baru baru ini dilaksanakan oleh Polsek Panca tengah dibawah Pimpinan Kapolsek Iptu Roni Hartono S.E, M.H, Selain menugaskan secara rutin kepada para Babinkamtibmas nya Ia pun mengadakan himbauan secara umum kepada para awak kendaraan beserta penumpangnya di jalan.(24/08/20).
Dalam kegiatan tersebut selain himbauan juga sambil memberikan masker secara cuma cuma kepada masyarakat pengendara dan para penumpang yang tidak memakai masker, yang sebelumnya mereka diberikan dahulu himbauan secara humanis agar mereka memahami maksud dan tujuan memakai masker, demikian dikatakan Roni Hartono S.E, M.H, Pada Pers Bhayangkara disel sela kegiatannya.
Ratusan masker telah diberikan, Harapan kami setelah mereka mengerti dan memahaminya semoga himbauan kami oleh mereka dapat dilaksanakan secara ikhlas dan bukan karena takut oleh petugas. Demikian ungkap Kapolsek memaparkan penuh dengan antusias dan penuh harap.
(Deded. Skr)
