Ragam Peristiwa

Seorang Duda Tidak Pulang Satu Malam Ditemukan Tewas Tenggelam

KOTAWARINGIN BARAT – persbhayangkar.id JAWA BARAT

Seorang duda bernama Armen Batubara (65) ditemukan meninggal dunia di dalam sebuah sungai yang berada di Desa Riam Durian Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) pada Selasa (07/07/2020) pagi.

Korban pertama kali ditemukan oleh Triyono (43) dan Jarmani (32) yang merupakan tetangga dilingkungan rumah korban.

“Jadi awalnya saksi Triyono ini pada Senin (06/07/2020) sekitar pukul 15.00 WIB mendatangi rumah korban, namun korban tidak ada dirumah. Kemudian keesokan harinya saksi datang kembali namun kata tetangga belum ada pulang dan ada info dari warga yang melintas di sekitar sungai ada melihat celana dan sandal milik korban,” jelas Kapolsek Kolam Iptu Kustiyanto pada Rabu (08/07/2020) pagi.

Berbekal informasi itu, kemudian saksi Triyono meminta Jarmani untuk mendampingi mencari korban di sungai. Sesampainya di sungai, saksi melihat korban sudah berada di dalam sungai dengan keadaan terlentang dan hanya menggunakan baju kaos.

“Saat menerima laporan warga, kami langsung ke lokasi kejadian untuk melakukan proses evakuasi korban dan langsung dilakukan visum di rumah sakit terdekat,” imbuh Kapolsek.

Dari hasil pemeriksaan, diduga korban mengalami sakit dan terpeleset kemudian jatuh kedalam sungai dan meninggal dunia. Sebab tidak ditemukan adanya tanda – tanda kekerasan pada tubuh korban. (asrori)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top