Kronik polri

KAMTIBMAS KONDUSIF MASYARAKAT SEMAKIN PRODUKTIF, JELANG HUT BHAYANGKARA KE-74 POLRES MALRA GELAR BAKTI DONOR DARAH

MALUKU TENGGARA – persbhayangkara.id MALUKU

Sambut hari Bhayangkara Ke-74 Tahun 2020 dengan tema “Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif”, pagi tadi Polres Maluku Tenggara dan pengurus Daerah Bhayangkari Maluku Tenggara gelar bakti kesehatan Donor darah yang bertempat di Lapangan Upacara Mapolres Malra, Selasa (27/6).

Bakti kesehatan yang dilakukan Polres Maluku Tenggara tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-74 Tahun 2020, serta dilaksanakanya Upacara secara Virtual pada puncaknya nanti tanggal (01/07/2020) mendatang, dan ini juga merupakan bentuk kepedulian Polri dalam rangka membantu masyarakat yakni memenuhi stok darah di PMI akibat mewabahnya pandemi Virus Corona dengan harapan masyarakat yang membutuhkan darah dapat dengan mudah mendapatkan.

Donor darah yang dilakukan puluhan orang pendonor baik dari Personel Polri maupun institusi terkait lainnya tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan guna mencegah penyebaran pandemi Virus Corona.

Kasubbag humas Polres Maluku Tenggara menyampaikan bahwa untuk kegiatan bakti kesehatan donor darah dalam menyambut Hari Bhayangkara merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya dengan tujuan membantu memenuhi stok darah.

“Dalam menyambut Hari Bhayangkara Ke-74 ini, Polri Khususnya Polres Maluku Tenggara setiap tahunnya selalu melakukan rangkaian-rangkaian kegiatan diantarannya Bakti kesehatan, bakti sosial, bakti religi, dan itu merupakan bentuk kepedulian Polres Maluku Tenggara kepada masyarakat yang diharapkan dapat bermanfaat”. Ucap Matatula

Lanjutnya, “sesuai dengan tema yang diangkat, Hari Bhayangkara Ke-74 ini Polri bertekad menciptakan situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif agar masyarakat tetap Produktif di tengah Pandemi Covid-19”.

Turut hadir dan melaksanakan Donor darah,

  • Wakopolres Malra Kompol D Ubro
  • Kabag Ops Polres Malra AKP Syahirul Awab, S.sos,.S.I.K
  • Kabag Sumda Polres Malra AKP F.H Bawole
  • Kabag Ren Polres Malra Kompol F Tololiu
  • Pjs. Kasubag Humas Polres Malra Iptu A. Matatula
  • Paurkes Polres Malra Penda TK I Mieke Kilmanun, AMD. KEB
  • Ps. Kasubbagbin Ops Iptu A Sandrawali
  • Petugas Unit Transfusi Darah RSUD Karel Sadsuitubun Langgur, Dila Palahidu AMD.AK
  • Wakil Ketua Bhayangkari Ibu Welly Ubro

Adapun kegiatan ini berlangsung selama kurang lebih 1 jam dan berjalan dengan baik dan lancar

Report by : (Jhon)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top