MAROS – persbhayangkara.id SULAWESI SELATAN
Mendekati pelaksanaan Pemilukada Kab Maros tahun 2020, Kapolres Maros, AKBP Musa Tampubolon Sik SH melakukan pengecekan gudang logistik Polres Maros di Mapolres Maros, Selasa (23/6/2020).
Pengecekan gudang logistik tersebut , merupakan bagian dari upaya yang dilakukan oleh Polres Maros dalam menghadapi pemilukada Kab. Maros.
Kapolres yang didampingi Wakapolres Maros mengungkapkan, kegiatan ini untuk memastikan keamanan dan kesiapan logistik yang berada di gudang.
“Logistics yang Siap dan memadai merupakan Unsur penting dalam mendukung pelaksanaan tugas tugas Kepolisian, ” ujar Kapolres.
“Dengan melakukan kontrol dan pengecekan gudang logistik, saya pimpinan Bisa mengetahui Kekuatan yang kita miliki, ” katanya dalam keterangan tertulis kepada media ini.
Pada kesempatan tersebut Kapolres Maros melakukan pengecekan gudang peralatan dalmas Dan sabhara, serta koperlap yang akan dibagikan kepada personil.
Pelaksanaan pemilukada yang sempat tertunda akibat COVID 19 rencananya akan digelar akhir tahun.
Kapolres Maros mengatakan sangat Siap dalam memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat selama Tahapan pemilukada Kab. Maros berlangsung.
“Secara umum kami sangat Siap memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat Kab Maros utamanya dalam pelaksanaan pemilukada akhir tahun nanti, ” tutupnya.
(Andi Akbar Raja)
