BARITO TIMUR – persbhayangkara.id KALTENG
Unit Reskrim dan anggota Brimob Kompi III Den Pelopor Lenggang berhasil meringkus begal di Jalan Lintas Kalimantan Desa Puri Kecamatan Raren Batuah Bartim,Jumat (08/05/2020) sekitar pukul 12.00 WIB.
Kejadian yang menimpa seorang sopir truk tanki Rustam Hadi bin Marsani (48) warga Panggungan Kabupaten Hulu Sungai Selatan Kalsel, yang disetop paksa di jalan oleh AG alias Adit (27). Awalnya tersangka meminta uang Rp.100.000 kepada korban namun diberi hanya Rp.50.000,-. Pelaku menolaknya dan saat korban mengambil uang tersangka mengambil HP paksa milik korban, lalu direbut oleh korban dan terjadilah tarik – menarik antara keduanya. Namun HP berhasil dibawa pelaku langsung pelaku turun dari truk sembari mencabut parang dan mengacungkan kepada korban. Atas kejadian tersebut lalu korban mengadukan kejadian ini ke Polsek Dusun Tengah.
“Menerima laporan tersebut tidak menunggu lama Unit Reskrim dan dan anggota Brimob Kompi III meluncur ke TKP dan berhasil meringkus tersangka dan langsung menggelandang ke Polsek Dusun Tengah, “ungkap Kapolsek Nurheryanto Hidayat.
(asrori)
