MALUKU TENGGARA – persbhayangkara id MALUKU
Guna mencegah dan memutus Penyebaran Virus Corona di Kecamatan Kei besar, Kapolsek Kei Besar bekerja sama dengan Camat Kei Besar, Danramil 1503-02 Kei Besar dan Tim Medis Puskesmas Elat.
Kerja sama untuk melaksanakan Penyemprotan Desinfektan di Tempat – tempat umum, Perkantoran, Rumah Ibadah dan rumah – rumah warga yang ada di Kecamatan Kei Besar Kabupaten Maluku Tenggara, giat dimulai tanggal 20 April 2020 sampai dengan selesai di 37 Ohoi / Desa yang ada di Kecamatan Kei Besar.
Kegiatan ini melibatkan Seluruh Tokoh – tokoh Masyarakat Perangkat Desa, Tokoh Agama, Adat dan Pemuda Desa serta masyarakat ini berjalan dengan Aman dan Lancar.
Report: JBR
