Liputan Seputar TNI

Kodim 0401Muba Lakukan Sterilisasi Personel Kodim dan Semua Tamu dari Covid-19

MUSI BANYUASIN – persbhayangkaraid SUMATERA SELATAN

sebelum memasuki Makodim
Kamis, 26 Maret 2020
Kodim 0401/Muba Lakukan Sterilisasi Personel Dari Covid-19 dan mencuci tangan sebelum masuk ke makodim
Sebagai salah satu upaya meminimalisasi penyebaran virus corona atau Covid -19 di lingkungan tempat kerja, Komando Distrik Militer 0401/Muba melaksanakan penyemprotan kepada seluruh personel dipintu masuk Makodim 0401/Muba, jalan Kol wahid udin Kota Sekayu kab Musi banyu asin.

Dandim 0401/Muba Letkol Arm M Saifudin khoiruzzamani S,sos
Menyampaikan upaya itu dilakukan sebagai langkah konkrit satuan untuk menghindari personel dari terjangkitnya virus corona.

“Jadi seluruh anggota sebelum masuk ruangan, mereka harus disemprot cairan disinpektan dan sebelum masuk ruangan juga disediakan cairan yang sama untuk membersihkan tangan dari kuman atau sejenisnya,” terang Dandim

Dandim juga menyampaikan akan dilakukan penyemprotan diseluruh ruangan satuan sehingga baik personel maupun tempat kerja terbebas dari virus corona.

“Jika ikhtiar tadi sudah kita lakukan bersama, tinggal berdoa dan menyerahkan diri kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa agar tetap tenang dalam menghadapi segala kemungkinan yang akan terjadi,” jelas Dandim 0401/muba.(Alamsyah/ril)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top