TORAJA UTARA -persbhayangkara.id SULAWESI SELATAN
Pada hari Senin (20/01/2020) sekitar pukul 14.00 Wita personel gabungan Polres Toraja Utara membubarkan judi sabung ayam. Pembubaran ini sudah yang kedua kalinya.
Kegiatan itu dipimpin Kasat Sabhara Polres Toraja Utara AKP Daryatmo bersama Kasat Binmas AKP Pujiatmika bersama anggota dan Kapolsek Sopai IPTU Daud Masangka, Kanit Reskrim Aiptu Yohanis Pabiaran, Kanit Provost Bripka Haryadi Palisui, Kanit Intelkam Bripka Adi harjuwinata, dan Kanit Sabhara Aiptu M Lumme.
Menurut informasi dari masyarakat bahwa di Tongkonan To’semba, Kelurahan Nonongan, Kecamatab Sopai, Kabupaten Toraja Utara sedang berlangsung judi sabung ayam.

Pada saat Personel Gabungan Sabhara dan Personel Polsek Sopai tiba di lokasi para pelaku judi sabung ayam langsung berhamburan membubarkan diri.
“Kepada keluarga dan masyarakat untuk tidak menyediakan tempat arena atau lokasi judi sabung ayam ataupun judi lainnya,” tegas Kapolres Toraja Utara, AKBP Yudha Wirajati Kusuma SIK MH
Kegiatan kami belum selesai. Kami akan terus melakukan patroli demi ketentraman masyarakat. Jangan segan untuk melaporkan. (Farid/DL)
