KATINGAN – persbhayangkara.id KALIMANTAN TENGAH
Maksud hati Johansyah (63) dengan anaknya Joni (26) ingin mencari ikan di tepian pantai Desa Kampung Tengah Kecamatan Katingan Kuala Kabupaten Katingan, Kalteng, Jum’at (17/01/2020) pagi.
Namun karena mencium aroma busuk yang sangat menyengat, kedua orang ini pun penasaran dan kemudian mencari sumber bau tersebut.
Tidak seberapa jauh melangkah, mereka lantas menemukan mayat seorang laki-laki di atas rumput pinggir pantai. Kemudian melaporkan ke Komandan Kapal KP Pol XVIII 2006 Brigadir Novanto Anugerah.
Kasubdit Patroli Airud AKBP Kukuh Priyo, S.I.K., melalui Brigadir Novanto Anugerah mengatakan, atas penemuan mayat tanpa identitas tersebut, pihaknya langsung mengevakuasi dari TKP ke Puskesmas Pegatan dibantu warga setempat.
Polisi bekerjasama dengan tim medis dari Puskesmas Pegatan berusaha untuk mengungkap misteri identitas mayat yang ditemukan ini.
“Adapun ciri – ciri mayat yang kami temukan tadi yaitu jenis kelamin laki – laki, umur diperkirakan sekitar 50 – 54 tahun, menggunakan baju biru dongker, tangan kiri terdapat gelang manik dan pada kaki sebelah kanan belakang ditemukan ada gambar tato wanita. Kemudian, mayat ini membusuk karena sudah mencapai 14 harian,” jelasnya.
Menyikapi hal tersebut, pihaknya kemudian mengkonfirmasi ke Camat Katingan Kuala. Tetapi berdasarkan keterangan yang diterima, tidak ada warga yang hilang.
“Untuk itu, kami sangat mengharapkan kepada masyarakat yang mengetahui ciri – ciri tadi untuk memberitahukan ke keluarga korban agar jenazahnya bisa diambil dan dikebumikan,” pungkasnya.(45r0r1)
