Kronik polri

Bakti Kesehatan Rumkit Bhayangkara Polda Kalbar di Bulan Ramadhan: Klinik Nyeri Hadirkan Layanan Medis Modern dan Gratis

PONTIANAK – persbhayangkara.id KALIMANTAN BARAT

Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kalimantan Barat menggelar kegiatan Bakti Kesehatan selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Salah satu layanan unggulan yang diberikan adalah penanganan nyeri melalui Klinik Nyeri, yang menghadirkan teknologi medis modern untuk membantu masyarakat, Selasa (11/3).

Dipimpin oleh tim medis profesional, kegiatan ini melibatkan:

Kompol dr. Sigit Sutanto, Sp. An-TI., FIP., AIFO-K

Penata Iis Suherni, A. Md. Kep

Ns. Ika Ocdita, S.Kep

Tim medis memberikan perawatan kepada empat pasien dengan berbagai diagnosa, menggunakan metode ultrasound-guided prolotherapy untuk mengatasi nyeri sendi, neuropati, dan cedera muskuloskeletal.

Kabidhumas Polda Kalbar, Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat, khususnya di bulan Ramadhan.

“Kegiatan Bakti Kesehatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Dengan layanan Klinik Nyeri yang profesional dan teknologi modern, kami mengajak masyarakat yang membutuhkan untuk tidak ragu datang ke RS Bhayangkara. Program ini berlangsung hingga akhir Ramadhan dan seluruh layanannya gratis,” ujar Kombes Pol. Bayu Suseno.

Melalui Bakti Kesehatan ini, Polda Kalbar terus berkomitmen mendukung kesehatan masyarakat, memberikan akses layanan medis berkualitas, dan mempererat hubungan antara Polri dan warga.

Sumber Humas Polda Kalbar

Published : Basori

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top