Liputan Seputar Dunia Pendidikan

SMK Labschool Unesa Gelar Prakarsa Labs 2025: Pameran Karya Siswa dan Uji Kompetensi Keahlian di Kaza Mall Surabaya

Surabaya – SMK Labschool Unesa kembali menggelar event tahunan bertajuk Prakarsa Labs 2025, sebuah ajang pameran karya siswa serta uji kompetensi keahlian (UKK) yang berlangsung pada 21-23 Februari 2025 di Atrium Kaza Mall Surabaya. Acara ini bertujuan untuk menampilkan hasil belajar siswa sekaligus menguji keterampilan mereka di bidangnya masing-masing.

Rangkaian UKK dan Pameran:

21 Februari 2025 – UKK Jurusan Tata Kecantikan Kulit dan Rambut (TKKR)

Hari pertama diawali dengan UKK bagi siswa kelas XII jurusan Tata Kecantikan Kulit dan Rambut (TKKR). Dengan tema Beautiful Glamour Party, para peserta ditantang untuk merias model secara langsung di Kaza Mall. Pengujian dilakukan oleh tim dari Viva Cosmetic, perusahaan kosmetik ternama. Ketua jurusan TKKR, Dian Nardiana, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengasah keterampilan siswa dalam tata rias profesional di depan publik.

22 Februari 2025 – Prakarsa Labs 2025 & UKK Jurusan Multimedia (MM)

Pada hari kedua, Prakarsa Labs 2025 dilanjutkan dengan UKK untuk jurusan Multimedia (MM) kelas XII. Dengan tema Rebranding Visit Surabaya, para peserta ditugaskan untuk membuat berbagai konten promosi dengan subtema wisata, monumen, kuliner, transportasi, dan tempat ibadah di Surabaya. Penguji dari KECE MEDIA by UNESA turut hadir untuk menilai hasil karya siswa.

23 Februari 2025 – Prakarsa Labs 2025 & UKK Jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP)

Hari terakhir diisi dengan UKK bagi siswa kelas XII jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP) yang bekerja sama dengan UMKM Surabaya. Dalam ujian ini, peserta diuji kemampuannya dalam strategi pemasaran dan penjualan produk UMKM, dengan pengujian dari Think Indonesia.

Komentar dari Kepala Sekolah dan Ketua Jurusan

Kepala SMK Labschool Unesa, Fuat Hadi Santoso, M.Pd, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Kami sangat bangga dengan kreativitas dan semangat siswa dalam mengikuti Prakarsa Labs 2025. Ini merupakan wujud nyata dari pembelajaran berbasis praktik yang kami tekankan di sekolah,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Jurusan Multimedia, Muhamad Abduh, S.Pd, MM, juga mengungkapkan harapannya terhadap UKK yang diselenggarakan. “Melalui tema Rebranding Visit Surabaya, kami ingin siswa tidak hanya menampilkan kreativitas dalam multimedia, tetapi juga memiliki rasa bangga terhadap kota mereka sendiri,” tuturnya. Dian Nardiana, S.Pd, Ketua Jurusan TKKR, menambahkan, “Kami berharap UKK ini bisa menjadi pengalaman berharga bagi siswa untuk mengasah kemampuan mereka dalam dunia kecantikan profesional.”

Dokumentasi oleh M22 Labschool

Seluruh rangkaian acara ini didokumentasikan oleh tim media sekolah, M22 Labschool, yang terdiri dari tiga divisi utama: tim live streaming, tim dokumentasi video & foto, serta tim photobooth yang memungkinkan pengunjung mencetak foto langsung di lokasi. Seluruh dokumentasi bisa di lihat pada web M22 silahkan klik disini  

Dengan terselenggaranya Prakarsa Labs 2025, SMK Labschool Unesa kembali membuktikan komitmennya dalam memberikan pengalaman belajar berbasis praktik bagi siswanya sekaligus mendukung kreativitas dan bakat generasi muda di Surabaya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top