Kronik polri

Sertijab Kapolres Batang Hari: Sinergi untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif

BATANG HARI – persbhayangkara.id JAMBI

Upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolres Batang Hari berlangsung khidmat pada Selasa (14/01/2025) di halaman Markas Komando Polres Batang Hari. AKBP Handoyo Yudhy Sentosa resmi menggantikan AKBP Singgih Hermawan sebagai Kapolres Batang Hari melalui acara Farewell and Welcome Parade.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Kompol M. Ridho, para Pejabat Utama (PJU), serta seluruh jajaran Polres Batang Hari. Acara ini menjadi momen penting dalam upaya menjaga kesinambungan tugas dan program kerja demi menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Batang Hari.

Dalam sambutannya, AKBP Singgih Hermawan, Kapolres Batang Hari yang lama, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari seluruh anggota selama masa kepemimpinannya. Ia juga berpesan agar semua personel tetap memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugas.

“Saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi, dukungan, dan doa dari rekan-rekan selama saya menjabat sebagai Kapolres Batang Hari. Saya berharap seluruh anggota terus memberikan yang terbaik dan mendukung program kerja Kapolres yang baru,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres yang baru, AKBP Handoyo Yudhy Sentosa, menekankan pentingnya sinergi dan kerja sama antar anggota Polres Batang Hari untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah yang dikenal sebagai Bumi Serentak Bak Regam.

“Saya berharap kepada seluruh jajaran agar dapat mendukung dan bekerja sama dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Batang Hari,” ungkap AKBP Handoyo Yudhy Sentosa.

Pergantian kepemimpinan ini diharapkan membawa semangat baru dalam mengawal stabilitas keamanan dan pelayanan kepada masyarakat di Batang Hari.

(Hermanto)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top