Kronik polri

Kapolres Batanghari Salurkan Batuan Korban Banjir di Kecamatan Mersam

BATANGHARI – persbhayangkara.id JAMBI

Kapolres AKBP Bambang Purwanto S,I,k berserta jajarannya meninjau langsung dan memberi bantuan korban banjir di tiga desa kecamatan mersam, Desa Benteng rendah, Sengkati Kecil, Sekati Mudo, Rabu Siang (10/01/2024).

Kapolres didampingi Wakapolres beserta Pejabat Utama (PJU), Kapolsek Mersam dan Kapolsek Maro Sebo Ulu ikut serta menyerahkan bantuan logistik. Bantuan yang diberikan langsung oleh Polres Batanghari berupa Beras, Mie instan, minyak goreng, susu, air mineral dan sarden.

Kapolres Batanghari mengatakan, Semoga bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban para korban bencana banjir,” tuturnya.

Ia berharap, agar genangan air cepat surut, dan diharapkan para korban agar tabah menghadapi musibah ini.

Selain memberikan bantuan, pihak Kepolisian juga melakukan koordinasi dan mengecek kesiap siagaan pendistribusian logistik bagi korban banjir.

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan memantau situasi. Sudah saya perintahkan anggota untuk membantu pendistribusian logistik kepada korban banjir,” terangnya.

Setelah menerima Bantuan, Kepala Desa Benteng Rendah, Kepala Desa Sengkati Baru dan Kepala Desa Sekati mudo kecamatan Mersam mengucapkan terima kasih kepada Kapolres beserta jajaran atas perhatiannya memberikan bantuan ke Posko Penanggulangan Bencana.

“Terima kasih pak Kapolres beserta jajarannya, dalam memberikan bantuan kepada korban banjir di kecamatan mersam semoga kebaikan bapak- bapak  di balas oleh Allah SWT ucapnya salah satu kepala Desa.

(Hermanto)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top