Kronik polri

Kapolda Jambi Menghadiri Upacara HUT Ke 67 Provinsi Jambi

JAMBI – PERSBHAYANGKARA.ID 

Dalam rangka hari jadi yang ke-67 tahun Provinsi Jambi, yang jatuh pada hari ini Sabtu, 6 Januari 2024, Kepala Kepolisian Daerah Jambi (Kapolda), Irjen Pol. Rusdi Hartono, menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Jambi di lapangan Kantor Gubernur Jambi Sabtu, 6 Januari 2024.

Upacara yang dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani tersebut dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jambi beserta tamu undangan lainnya.

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto mengatakan Keluarga Besar Polda Jambi mengucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-67 Provinsi Jambi semoga membawa keberkahan dan kemakmuran bagi seluruh Masyarakat Jambi.

“Kami juga siap mengamankan seluruh rangkaian kegiatan ulang tahun Provinsi Jambi,” kata Kombes Pol. Mulia Prianto saat dikonfirmasi awak media ini.

(Hermanto)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Paling Populer dalam 30 hari

To Top