TEMBILAHAN – persbhayangkara.id RIAU
Hingga Saat ini, Sabtu 14 September 2019, Yasri (60) masih belum bisa di hubungi, warga tembilahan ini berangkat pada hari Kamis tanggal 12 September 2019 pada pukul 10.00 WIB menuju Lubuk Kempas dengan Membawa sayuran untuk di jual.
Sebelumnya tetangga melihat Korban pada Pukul 15.00 WIB pada hari Kamis tanggal 12 September di daerah lubuk gaung.
“Namun setelah sampai hari ini korban juga tidak kembali dan tidak bisa di hubungi, pada kenyataannya HP aktif namun tidak diangkat, karena pihak keluarga merasa kawatir maka meminta bantuan ke pada Basarnas Pos SAR Tembilahan pada pukul 12.00 Wib.” Terang Koordinator Pos SAR Tembilahan Rio Putra, Informasi ini di sampaikan oleh anak korban bernama Ita Murjita.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS) Pekanbaru Amiruddin A.S, S.Sos memberangkatkan Anggota Pos SAR Tembilahan pada pukul 12.20 WIB menggunakan RIB untuk melakukan Pencarian di titik terakhir Korban terlihat, dan akan melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk mengetahui keberadaan yasri, apakah hilang, tenggelam, di rampok, kita belum mengetahui dengan pasti, yang jelas kita akan koordinasi dulu, terang Amir.
Saat ini TIM Sudah bergerak menuju lokasi, dengan estimasi perjalanan kurang lebih 1 jam, mudah – mudahan ada titik terang dimana keberadaan yasri, tambah amir. ***(mirza/koeh)